Wahyu Vitaarum Laporan Wartawan TribunTravel.com,
TRIBUNTRAVEL.COM - Sama seperti kebanyakan negara-negara di dunia yang memilki kuliner yang beragam, begitu pula dengan Jepang.
Negara nyentrik ini punya banyaka menu yang bikin kamu ngiler loh.
Nggak cuma outlook-nya yang menarik, tapi ketika kamu mencoba mencicipinya dijamin ketagihan untuk makan lagi, lagi dan lagi.
Apalagi buat kamu yang memang suka banget sama makanan organik dan non MSG, Jepang adalah surga makanan tersebut loh.
Namun, sayangnya nggak semua turis bisa menikmati makanan yummy yang ada di Jepang, temasuk traveler dari Indonesia sendiri.
Karena kebanyakan sajian makanan di Jepang mengutamakan kekuatan bahan alami dan sehat mungkin, so jangan harap kamu bisa menyantap sajian yang berbumbu seperti di Indonesia yah.
Seringnya, kamu bakalan menjumpai makanan yang cantik namun rasanya sedikit hambar.
Eits, udah kebayang dong gimana susahnya cari sarapan yummy saat traveling ke Jepang?
Nah, berikut ini kamu bakalan menjumpai beberapa menu sarapan unik yang biasa disantap oleh orang-orang Jepang sebelum beraktifitas.
1. Nasi putih, dicampur kocokan telur mentah dan diberi toping nato alias fermentasi kedelai, hmm yummy!
2. Vegetable soup, disantap dengan nasi putih dan nggak ketinggalan nato sebagai penyedapnya.
3. Oyakodon, menu yang lumayan lezat terbuat dari ayam yang digoreng bersama telur dan disiram kuah miso soup.
4. Sup mochi, yummy yang bernama ozoni paling pas ditemani dnegan green tea hangat.
5. Tanuki udon, mi Jepang yang berukuran besar dengan taburan serpihan adonan tempura goreng.
Source: Tribun Travel
EmoticonEmoticon
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.