Rizkianingtyas Tiarasari Laporan Wartawan TribunTravel.com,
TRIBUNTRAVEL.COM - Ada beragam desain furnitur di dunia ini.
Dari yang berupa ukiran tradisional, berornamen etnik, minimalis, hingga mirip benda-benda sehari-hari.
Bahkan ada juga yang bentuknya terinspirasi dari berbagai game dan film, seperti Tetris dan Pac Man, serta Star Wars.
Dilansir dari laman Daily Mail, seorang user Imgur MisterAllison91 mengunggah foto-foto furnitur unik tersebut.
Kalau tidak dilihat dengan jeli, kita bakal terkecoh dengan fungsi aslinya sebagai furnitur.
Pasalnya, bisa juga terlihat seperti dekorasi ruangan.
Terlebih lagi, desain furnitur ini benar-benar mencerminkan kalau pemiliknya adalah penggemar berat dari game dan film tersebut.
Penasaran seperti apa?
Simak deretan fotonya berikut ini.
Kulkas Samsung yang berbentuk seperti Game Boy 1.
Puckman Bookcase 2.
Ini adalah rak buku yang berbentuk Pac-Man di perusahaan desain Italia, Ginepro.
Desain rak buku yang mirip karakter hantu di permainan Pac-Man 3.
Meja yang berbentuk kepingan disket. 4.
Anak Milennial pasti sudah jarang lihat keping legendaris ini.
Meja ini benar-benar nostalgia. 5.
Lihat saja bentuknya yang terinspirasi dari kaset.
Pintu yang harus ada syarat login sebelum memasuki ruangan di baliknya. 6.
Kotak Darurat dan Pertolongan Pertama 7.
(Kalau ada serangan zombie)
Kaca jendela yang berbentuk tetris 8.
Gantungan pakaian berbentuk konsol game Xbox 9.
Televisi yang didesain mirip seperti PlayStation 10.
Benar-benar seorang 'game-addict'.
Handuk yang mengambil adegan kisah cinta di Star Wars 11.
12. Lampu yang dibuat mirip pedang lightsaber Star Wars.
Source: Tribun Travel
EmoticonEmoticon
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.