Kisah Anak Kecil Ketinggalan di Stasiun Ini Mirip Film Home Alone, Kemudian, Ini yang Dilakukan

Jannet 00.41
Rekaman CCTV saat bocah yang tertinggal di stasiun berusaha mengejar mobil yang dikendarai ibunya

TRIBUNTRAVEL.COM - Seorang bocah berusia tujuh tahun, lari di ruas jalan yang padat kendaraan sejauh sekitar 2 kilometer untuk mengejar mobil yang ditumpangi ibunya.

Bocah ini, tak sengaja ketinggalan di stasiun, tempat terakhir dimana mereka berhenti untuk mengantarkan saudaranya yang menaiki kereta api.

Sebagaimana dilansir huanqiu.com, peristiwa itu terjadi di Hangzhou, China tepat pada hari Natal.

Sang ibu, bernama Li mengaku tak menyadari jika anaknya itu ketinggalan di stasiun.

Ia hanya merasa aneh ketika setiap orang memberikan klakson ke arahnya.

Saat itu, ia pikir mungkin telah menghalangi jalan orang lain.

Dikutip TribunTravel.com dari Tribun Jogja, bukannya mengurangi kecepatan, Li justru makin tancap gas.

Hingga akhirnya seorang pengendara menghentikan laju kendaraan Li kemudian memberi tahu, ada anak kecil yang mengejar mobilnya.

Adapun peristiwa ini terekam oleh kamera CCTV di Stasiun Zhuji serta kamera yang terpasang di jalanan.
Dalam rekaman terlihat tak lama setelah Li menurunkan saudaranya di stasiun, ia langsung masuk ke dalam mobil.

Anaknya yang masih di luar sebenarnya berusaha untuk masuk ke dalam mobil dengan cara meraih pintu belakang.

Namun usahanya sia-sia karena ibunya langsung memacu kendaraan.

Bocah malang itu kemudian mencoba mengejar mobil sang ibu, tapi usahanya sia-sia.

Beruntung, setelah ada pengendara yang memberitahukan, ada anak kecil yang mengejar kendaraannya, Li kemudian menghentikan mobilnya dan langsung meminta bantuan kepolisian.

Polisi menemukan bocah itu tengah berlari sejauh 2 kilometer dari stasiun.

Akhirnya keduanya pun dipertemukan kembali dengan sang ibu yang mengaku tak menyadari kapan anaknya itu turun dari mobil. (Tribun Jogja)

Source: Tribun Travel

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

EmoticonEmoticon

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.